Nevanda Fairuz Pahlevi/31 7D
PRA-SAKSI 2016
SAKSI adalah kepanjangan dari Studi Apresiasi dan
Kepemimpinan Siswa Indonesia. SAKSI bertujuan untuk membina siswa Indonesia
agar disiplin. Tahun ini Angkatan 24 pada tahun 2016 melakukan Saksi di Gunung
Bunder. Pada saat Pra-Saksi hari pertama pada hari Senin tanggal 1 yang dimulai
jam 13.00. Pada saat Pra Saksi hari pertama ini kita diberitahu tentang jadwal
Pra saksi hari kedua dan ketiga.Setelah itu kita diberitahu tentang jadwal pada
saat Saksi hari pertama dan hari kedua juga hari ketiga.Sehabis itu ada saat
mencatat tentang Vandel dan mencatat tentang Tongkat. Pada saat itu kita diberi
tahu tentang cara membuat vandel dan cara mengecat tongkat. Selain itu kita
diberitahu lagu lagu saksi seperti Halo Labschool,Anak Labschool,Lagu SAKSI,
dan juga Oto Bemo
Pada saat malam harinya kita membahas apa yang dibawa
besok untuk mengecat tongkat dan membuat vandel
Hari kedua Pra Saksi
Pada hari kedua Pra Saksi jadwal pertamanya adalah lari
pagi, tetapi karena hujan kita langsung menuju Auditorium dari Hall
Masjid.Disana kita diberi pelajaran tentang kepemimpinan oleh Pak Arief
Rachman.Kita diberi kertas yang berisi slide tentang kepemimpinan.Setelah itu
kita pergi ke Lapangan Utama tapi karena hujan kita pergi lagi ke Hall Masjid.
Saat di Hall Masjid karena hujannya mereda kita pergi lagi ke Lapangan Utama
dan melakukan PBB yang berkepanjangan Peraturan Baris Berbaris, disana kita
dibagi ke 3 kompi.Kompi A,Kompi B dan kompi C. Saat itu saya masuk ke kompi
B.Saat itu kita dibariskan berdasarkan tinggi kita , yang paling tinggi di
paling kanan dan yang paling pendek di kiri. Kita diajarkan cara untuk Hadap
Kanan, Balik Kanan, Hadap kiri. Tetapi saat PBB berlangsung banyak anak yang
sakit seperti sakit pusing,capek, sakit perut, sakit kaki bahkan ada anak yang
pingsan.Anak anak yang sakit dipandu Kakak OSIS Pranadarsa untuk keluar barisan
yang sakit pusing disuruh ke poli klinik, yang sakit kakinya dan capek disuruh
istirahat sebentar da nada juga yang ke poliklinik, dan yang sakit perut
disuruh ke poli klinik atau istirhat sebentar dan juga ada yang disuruh sarapan
karena belum sarapan. Setelah itu saat jam 9.40 barisan dibubarkan. Istirahat
berlangsung pada sekitar jam 9.40 sampai peluit berbunyi. Saat peluit sudah
berbunyi kita langsung pergi ke Hall Masjid dan berbaris. Saat di Hall Masjid
kita diberi instruksi untuk membuat vandal dan juga mengecat tongkat, tetapi
karena tongkat nya belum siap kita membuat vandel terlebih dahulu. Saat membuat
Vandel kita dibantu oleh Kakak Pebimbing OSIS Pranadarsa untuk membuat vandel.
Kita membuat Vandel sampai jam 12.00. sehabis itu yang beragama Islam
melaksankan sholat di masjid.Sehabis sholat kita berkumpul lagi di hall masjid
pelaksanaan selanjutnya. Sehabis itu kita melakukan istirahat.
Sehabis Sholat dan Istirahat kita melanjutkan membuat
vandel dan mengecat tongkat. Dalam 1 kelompok dibagi ke 2 kelompok. Kelompok 1 membuat vandel dan kelompok 2 memoles dan
mengecat tongkat. Saat sudah selesai membuat vandel semua anggota kelompok
membantu mengecat tongkat,tetapi karena membuat vandelnya lama akhirnya
tongkatnya belum selesai dicat. Saat tongkatnya masih belum selesai kita sudah
dipanggil untuk berbaris di Hall Masjid untuk Apel. Setelah selesai Apel kita
dibolehkan pulang dan pengecatan tongkat dilakukan kembali besok.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar